Menikmati Keramaian Jalan Braga Kota Bandung Yang Tak Pernah Mati

Menikmati Keramaian Jalan Braga Kota Bandung Yang Tak Pernah Mati – Pernah dengar nama Jalan Braga di Bandung kan? Saya yakin kamu pernah dengar nama itu;  walaupun mungkin belum pernah datang ke Kota Bandung dan menginjakkan kakimu sendiri ke Jalan Braga. Sebuah jalan yang nyaman untuk berjalan-jalan dan menikmati secangkir kopi saat kita beristirahat.


Nama Jalan Braga ini memang sangat terkenal sejak dulu kala, bahkan sejak jaman pemerintahan Hindia Belanda di Nusantara. Lokasi Jalan Braga ini tidak jauh dari Jalan Asia Afrika, bahkan sangat dekat. Jadi tidaklah heran jika dulu di jalan ini terdapat banyak cafe, restoran atau toko yang selalu dikunjungi orang-orang Belanda yang sedang berada di kota Bandung. Setelah berkumpul  Gedung Societiet Concordia, atau jika sedang menginap di Hotel Savoy Homman dan Grand Preanger, tentunya mereka perlu duduk-duduk untuk sekedar minum kopi atau minum di bar. Dan itu tersedia di sepanjang jalan Braga.

Menikmati Keramaian Jalan Braga Kota Bandung Yang Tak Pernah Mati

Menurut sejarah, Jalan Braga ini dibangun dengan model arsitektur Eropa yang terkenal di antara tahun 1920-1940. Model, tata letak jalan, gedung perkantoran, pertokoan dan rumah makan di Jalan Braga ini dibuat seperti di Paris. Begitu kata sejarah. Saya sendiri belum pernah ke Paris, jadilah saya percaya saja pada sejarah. Sampai hari ini, bentuk asli bangunan-bangunan kuno di sepanjang jalan ini masih dipertahankan.

Sekarang, terdapat beberapa hotel baru dan kompleks pertokoan di Jalan Braga ini; salah satunya adalah Braga Citiwalk yang terkenal dengan konsep one stop holiday. Karena ditempat ini kamu bisa menginap, belanja, makan, nonton dan jalan-jalan. Sebuah konsep yang cukup menarik juga bukan? Siapkan saja isi dompet dan kantongmu.

Menikmati Keramaian Jalan Braga Kota Bandung Yang Tak Pernah MatiDi ujung Jalan Braga yang lain, terdapat sebuah bangunan baru. Bangunan ini baru saja diresmikan oleh Ridwan Kamil, sang Walikota pada tahun 2015. Namanya Taman Braga.

Sebelum tempat ini dipugar menjadi Taman Braga, memang di Jalan Braga kerap dijadikan tempat pertunjukan seni dan pameran. Nah, dengan adanya Taman Braga ini maka Pemerintah Kota Bandung menyediakan tempat terbuka untuk warga Bandung menunjukkan kreasi seni mereka. Karena orang Bandung memang terkenal dengan kreativitas seninya. Jadi tidak mengherankan kalau banyak seniman dan artis besar negeri ini berasal dari Kota Bandung. Karena pemerintahnya memang mendukung berkembangnya seni dan budaya lokal yang nantinya dapat berkembang di kelas nasional dan bahkan di kelas internasional.

Menikmati Keramaian Jalan Braga Kota Bandung Yang Tak Pernah Mati

Menikmati Keramaian Jalan Braga Kota Bandung Yang Tak Pernah MatiMenikmati keramaian Jalan Braga Kota Bandung yang tak pernah mati dari ujung ke ujung tentunya akan memberikan kesan tersendiri pagi setiap orang. Disana kamu akan menjumpai anak-anak muda yang dengan bebas mengekspresikan diri mereka. Buat saya ini mengesankan karena saya tidak menemui hal seperti ini di banyak kota lain di negeri ini.

Di sepanjang Jalan Braga ini kita juga akan menemukan banyak spanduk yang berisikan jargon-jargon yang menarik tentang Bandung yang lebih baik. Yah, Kota Bandung saat ini memang sebuah kota yang menarik, bersih, tertata rapi dan tetap menjadi tempat berekspresi untuk banyak orang dari segala generasi. Memang, Bandung Juara itu benar!

Leave a Reply